Latest News

Ingin bisa menulis? Silakan ikuti program training menulis cepat yang dipandu langsung oleh dosen, penulis buku, peneliti, wartawan, guru. Silakan hubungi 08562674799 atau klik DI SINI

Tuesday 1 November 2022

Resensi Artikel Ilmiah Penguatan Literasi Baru pada Guru MI di Era Revolusi Industri 4.0

 


Oleh Mar’atussolichah

Biodata Artikel

Judul : Penguatan Literasi Baru Pada Guru Madrasah Ibtidaiyah Dalam Menjawab Tantangan Era Revolusi Industri 4.0

Jurnal: Journal of Research and Thought on Islamic Education (JRTIE)

Edisi: Vol 1 Edisi 1 Tahun 2018

Penulis: Hamidulloh Ibda

Url:

DESKRIPSI

Artikel ini membahas mengenai tantangan dan peluang pendidikan dasar (SD) melalui penguatan literasi baru pada guru kelas dasar yang nantinya sebagai kunci dari perubahan, revitalisasi kurikulum berbasis literasi, dan penguatan peran guru dalam kompetensi digital. Hasil dari artikel ini menegaskan bahwa guru berperan penuh dalam membangun generasi berkompetensi, berkarakter, memiliki kemampuan literasi baru, dan keterampilan berpikir tingkat tinggi dengan memperkuat literasi baru dan revitalisasi kurikulum berbasis digital. Selain itu, cara ini bertujuan untuk menjawab tantangan era revolusi industri 4.0.

INTERPRETASI

Untuk menjawab tantangan revolusi industri yang terjadi, guru memanglah mempunyai peranan penting dalam menghadapi tantangan tersebut, seperti pendapat Ibda, (Hamidulloh, 2018) yang mengemukakan bahwa guru MI diwajibkan memahami literasi baru (data, teknologi, SDM/humanisme) yang dibekali dengan kompetensi literasi yang bermuara pada pilar litersi yang dapat dilaui melaui tahap praliterasi, literasi, dan pasca literasi. Pendapat perihal peran penting guru MI dalam pembelajaran literasi Ibda, juga senada dengan pendapat Fitri, (Fitri, 2018) yang berpendapat bahwa guru diwajibkan mempunyai minat yang tinggi  dan menjadi teladan literatur yang kompeten dalam membekali peserta didik dalam pembelajaran literasi, karena guru merupakan ujung tombak bagi keberhasilan peserta didik dalam pembelajaran literasi khususnya.

EVALUASI

Saya sependapat dengan artikel ini, untuk mensukseskan budaya literasi khususnya untuk memperkuat literasi baru perlu adanya peran penting dari guru di masing-masing sekolah melalui tahapan praliterasi, literasi, dan pascaliterasi dengan mengembangkan revitalisasi kurikulum berbasis digital. Melaui peran guru tersebut, diharapkan peserta didik memiliki kemampuan dan keterampulan berliterasi dan menjadi generasi berkompetensi serta berkarakter.

REKOMENDASI

Artikel ini membuka mata bahwa peran guru dalam pendidikan literasi untuk menjawab tantangan industri sangatlah konsekuensial. Namun dalam artikel ini belum disertakan contoh-contoh konkrit terkait metode yang dapat dilaukan oleh guru dalam memahami literasi baru dan penguatan revitalitas kurikulum berbasis digital.

 

 

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Post a Comment

Item Reviewed: Resensi Artikel Ilmiah Penguatan Literasi Baru pada Guru MI di Era Revolusi Industri 4.0 Rating: 5 Reviewed By: Hamidulloh Ibda